Resep Ayam Rica-Rica pedas lezat mudah dan praktis

RESEP FITRI - Ayam Rica Rica, Salah satu kuliner lezat khas Menado Sulawesi Selatan yang lezat ini wajib anda coba. Jangan bilang anda pecinta kuliner nusantara jika belum mencicipi menu "Ayam Rica-rica" yang satu ini. Rica-rica biasanya menggunakan daging entok maupun bebek, namun berbeda dengan rica-rica khas menado. Racikan bumbu rempah dengan Cabe Merah yang meresap kedalam daging ayam ini membuat siapapun yang menyantapnya akan terlena dalam kelezatan dan yang pastinya akan membuat anda ketagihan.

Resep Cara Membuat Rica-rica Ayam Kampung Lezat Gurih dan Mudah Bunda Fitri

Resep Cara Membuat Rica-rica Ayam Kampung Lezat Gurih dan Mudah Bunda Fitri


Rica-rica ayam tersebut selain lezat dan gurih, cara membuatnyapun juga mudah. Penasaran deng rasanya? Berikut resep dan cara memasaknya, silahkan diintip and jangan lupa dicoba ya ....

Bahan Utama Rica-Rica Ayam:
  • 1 ekor ayam kampung (potong 16 bagian)
Bumbu Halus Rica-rica Ayam :
  • 6 siung bawang putih
  • 3 siung bawang merah
  • 10 buah cabai rawit merah
  • 100 gram cabai merah keriting
  • ½ ruas jari jahe
  • 1 sdt garam
Bahan Bumbu Rica-rica Ayam:
  • 1 bungkus Royco ayam
  • 6 siung bawang merah, iris halus
  • 2 batang serai (memarkan)
  • 3 batang daun bawang (potong kecil)
  • 4 lembar daun jeruk
  • 4 sdm air jeruk nipis
  • 1 lembar daun pandan
  • 1 lembar daun kunyit
  • 2 ikat daun kemangi, siangi
  • Minyak Goreng secukupnya
  • 500 ml air 

Cara Masak Rica-rica Ayam Pedas lezat dan Mudah:
  1. Tumis bawang merah, serai, daun pandan, daun kunyit hingga harum.
  2. Masukkan bumbu halus, daun jeruk, tumis hingga harum dan matang.
  3. Selanjutnya masukkan daging ayam, aduk sebentar hingga berubah warna lalu tambahkan air. 
  4. Kecilkan api dan ungkep hingga air tinggal sedikit supaya ayam lunak.
  5. Tambahkan air jeruk nipis, daun bawang dan daun kemangi, masak sebentar saja lalu angkat.



Resep Ayam Rica-Rica pedas lezat mudah dan praktis Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown