Resep dan Cara Membuat Sate Jamur Tiram, Menu masakan spesial

Menu Spesial Sate Jamur Tiram - Resep Fitri. Mendengar nama sate kambing, ayam dan kelinci tentunya sudah tidak asing lagi bagi kalian, tapi untuk menu yang satu ini bunda fitri akan menyajikan menu spesial sate jamur tiram buat anda dan tentunya juga dengan  resep spesial dong.

resep sate jamur tiram
resep sate jamur tiram - bunda fitri

Silahkan di simak bahan-bahan yang akan kita perlukan dan bagaimana cara membuatnya, sebagai berikut:

Bahan Bahan membuat menu sate jamur tiram:

  • 100 gr jamur tiram, potong-potong
  • 5 buah tusuk sate

BUMBU KACANG;
  • 50 gr kacang tanah goreng lalu haluskan
  • 3 siung bawang merah, haluskan
  • 1 siung bawang putih, haluskan
  • 3 buah cabe merah, haluskan
  • 3 sdm gula merah, sisir
  • 1/4 sdt garam
  • 3 sdm minyak goreng
  • Air matang

PELENGKAP;
  • Irisan halus kol
  • Irisan tomat merah

Cara Membuat Sate Jamur Tiram :


1. Tusukkan potongan jamur ketusuk sate, kerjakan hingga selesai
2. Siapkan alat bakaran, bakar sate hingga berubah warna menjadi kecoklatan, angkat, sisihkan
BUMBU SAMBAL KACANG
1. Siapkan wajan. Panaskan minyak, tumis bawang putih dan bawang merah hingga matang dan harum.
2. Masukkan cabe merah, kacang tanah yang telah dihaluskan, gula merah, garam dan air. Masak hingga bumbu matang dan mengental, angkat. sisihkan.
Letakkan irisan kol dan tomat di pinggir piring, letakkan sate jamur lalu siram dengan bumbu kacang. Sajikan hangat.

Nah itu tadi Resep dan Cara Membuat Sate Jamur Tiram Menu Spesial, silahkan di coba ya bun. trima kasih  

Resep dan Cara Membuat Sate Jamur Tiram, Menu masakan spesial Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 comments: